TNI  

Tasyakuran HUT RI di Bondowoso: Dandim 0822 Tekankan Pentingnya Nasionalisme

Bondowoso, Sibernusantara.co.id

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Pemerintah Kabupaten Bondowoso menggelar acara Tasyakuran yang berlangsung Minggu (17/08) pukul 10.00 WIB di Pendopo Bupati Bondowoso, Jl. Letnan Karsono No. 02, Kelurahan Blindungan.

Acara ini berlangsung khidmat dan penuh rasa syukur, dihadiri oleh sekitar 200 peserta dari unsur Forkopimda, OPD, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta para pemuda anggota Paskibraka.

BACA JUGA :
HUT TNI Ke-80, Kodim 0822 Bondowoso Gelar Khitanan Massal

Tasyakuran ini diselenggarakan atas inisiatif dan kepemimpinan langsung Bupati Bondowoso, K.H. Abdul Hamid Wahid, M.Ag, yang juga bertindak sebagai penanggung jawab kegiatan.

Acara ini turut dihadiri oleh berbagai pejabat penting dan tokoh strategis Kabupaten Bondowoso, antara lain:
Dandim 0822/Bondowoso, Letkol Arh Achmad Yani, S.E., M.Han., Kapolres Bondowoso, AKBP Harto Agung Cahyono, S.H., S.I.K., M.I.K., Kajari Bondowoso, Zayikul Fikri, S.H., M.H., Ketua DPRD, H. Ahmad Dhafir, S.I.P., serta Danyonif Raider 514 Kostrad, Letkol Inf Ugroseno serta para pimpinan lembaga yudikatif, OPD, Satpol PP, dan perwakilan masyarakat sipil.

BACA JUGA :
Kodim 0822 Bondowoso Gelar Kegiatan Program Bakti Kemandirian Masyarakat 2023

Dandim 0822 Bondowoso, Letkol Arh Achmad Yani, S.E., M.Han, menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini sangat penting untuk memperkuat rasa kebangsaan dan menjaga sinergi antar unsur pimpinan daerah.

BACA JUGA :
Selama Bulan Agustus Polres Bondowoso Berhasil Ungkap Kasus Perjudian konvensional dan Online

“Momentum ini bukan hanya seremoni, tapi pengingat bahwa kemerdekaan adalah amanah yang harus terus kita jaga bersama,” ujar Dandim. (Pendim0822).