TNI  

Babinsa Koramil Cermee bersama Polsek dan Warga Bersihkan Gorong -Gorong Pasar

Bondowoso – Siber Nusantara.co.id

Dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan dan mencegah banjir serta penyakit, Babinsa Koramil 0822/16 Cermee, Serma Nasruddin, bersama Polsek Cermee dan instansi terkait, melaksanakan aksi nyata pembersihan dan pembongkaran gorong-gorong yang tersumbat di kawasan Pasar Cermee, Kamis (8/5).

Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap kebersihan lingkungan serta kenyamanan aktivitas warga, khususnya para pedagang dan pengunjung pasar. Gorong-gorong yang tersumbat diketahui menyebabkan genangan air dan mengganggu alur drainase di area pasar.

BACA JUGA :
Kunjungi Dapilnya, Nasim Khan Gelar Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan MPR RI di Hotel Ijen View Bondowoso

Serma Nasruddin turun langsung ke lapangan, memimpin proses pembongkaran dan pembersihan saluran air yang dipenuhi sampah dan lumpur. Ia berkoordinasi dengan personel Polsek dan petugas kebersihan guna mempercepat proses pengerjaan.

BACA JUGA :
Seorang Pria Diduga Hanyut di Sungai Sampean Baru, Warga Desa Gentong Bersama Tim Lakukan Pencarian

“Kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab bersama. Kami sebagai Babinsa hadir untuk membantu dan mendorong kesadaran masyarakat agar menjaga kebersihan lingkungan sekitar,” ujar Serma Nasruddin.

Masyarakat dan para pedagang pasar menyambut baik kegiatan ini, merasa terbantu dengan kehadiran aparat yang turut serta menyelesaikan masalah lingkungan yang sudah cukup lama dikeluhkan.

BACA JUGA :
Tetap Semangat di Hari Libur, Bhabinkamtibmas Kunjungi Desa Klampokan Kec. Klabang

Aksi ini menunjukkan sinergi kuat antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah dalam menjawab kebutuhan masyarakat. Peran aktif Babinsa dalam kegiatan sosial dan kemasyarakatan terus menjadi bukti nyata bahwa TNI senantiasa hadir dan bekerja untuk rakyat. (Pendim0822).