Bondowoso – Siber Nusantara.co.id
Pemerintah Desa Gayam Lor, Kecamatan Botolinggo Kabupaten Bondowoso, menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2027.
Musrenbangdes mengusung tema “Penguatan Kesejahteraan Sosial dan Ketahanan Pangan Berbasis Pembangunan Berkelanjutan”.
Kegiatan bertempat di balai desa dihadiri oleh Kasi Pemerintahan, Kasi Trantib Kecamatan Botolinggo, Pendamping Desa, Pendamping Lokal Desa, Perangkat Desa, Bhabinkamtibmas, BPD, Intansi terkait dan perwakilan tokoh setempat.
Rabu (28/1/26).
Musrenbangdes menjadi forum strategis untuk menyerap aspirasi warga sekaligus menyepakati arah pembangunan desa yang inklusif, berkelanjutan, dan berorientasi pada peningkatan kualitas hidup masyarakat.
Kepala Desa Gayam Lor melalui Sekdes dalam sambutannya menegaskan bahwa tema yang diangkat selaras dengan kebutuhan riil masyarakat desa.
Penguatan kesejahteraan sosial dan ketahanan pangan (hanpangan) menjadi prioritas utama menghadapi tantangan ekonomi dan perubahan iklim.
“Melalui perencanaan yang matang dan partisipatif, kami berharap pembangunan desa ke depan benar-benar berdampak langsung bagi masyarakat,” ujar Dheni Pranata.

Melalui Musrenbangdes ini, Pemerintah Desa Gayam Lor berharap dapat menghasilkan perencanaan pembangunan yang aspiratif, transparan, dan berkelanjutan, guna mewujudkan desa yang mandiri, sejahtera, serta tangguh dalam menghadapi berbagai tantangan di masa mendatang, imbuhnya.
Sementara itu, Bhabinkamtibmas Desa Gayam Lor menyatakan dukungannya terhadap seluruh program pemerintah desa yang dirumuskan dalam Musrenbangdes.
Ia menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah desa, masyarakat, dan aparat keamanan dalam menjaga stabilitas serta kelancaran pembangunan.
“Kami siap mendukung dan mengawal program-program desa agar berjalan aman, tertib, dan tepat sasaran,” ucap Brigpol Phandu.
Dalam forum tersebut, sejumlah usulan prioritas dibahas, mulai dari peningkatan layanan sosial, penguatan ekonomi masyarakat, pengembangan sektor pertanian dan pangan lokal, hingga program pemberdayaan masyarakat yang ramah lingkungan dan berkelanjutan.
Penulis : Suwaris







