SPPG Gunung Anyar Hadirkan Inovasi Baru : Siswa Bisa Request Menu Makanan Sendiri

Siswa SMAN 1 TAPEN saat membawa MBG ke ruang kelas

Bondowoso, Sibernusantara.co.id

Program Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Gunung Anyar Bondowoso menghadirkan gebrakan baru dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan gizi untuk anak-anak sekolah.

Para siswa diberi kesempatan untuk mengajukan menu makanan sesuai keinginan mereka, tentunya tetap dalam standar gizi seimbang yang ditetapkan oleh tim ahli gizi SPPG.

Inovasi ini lahir dari keinginan SPPG untuk menciptakan suasana makan yang lebih menyenangkan, interaktif, dan menumbuhkan rasa memiliki terhadap program pemenuhan gizi di sekolah khususnya wilayah Kecamatan Tapen, ujar
Istiqfarina Rahmadiyanti kepada media beberapa waktu lalu.

BACA JUGA :
Satgas TMMD Ke-116 Bondowoso Bantu Petani Panen Padi

Kepala SPPG Gunung Anyar, menyebutkan bahwa langkah ini merupakan bentuk kolaborasi antara penyedia makanan sehat dan penerima manfaat — yakni para siswa itu sendiri.

BACA JUGA :
Musrenbangdes Desa Bendoarum T.A. 2026 Bahas 10 Program

“Kami ingin anak-anak merasa bahwa makanan yang mereka terima bukan sekadar menu wajib, tapi juga hasil dari aspirasi mereka. Dengan begitu, mereka lebih semangat menyantap makanan bergizi,” jelas Farin.

Menurutnya, Sistem Request Menu dijalankan melalui formulir mingguan yang dibagikan ke setiap kelas. Siswa dapat menulis menu lauk, sayur, atau buah yang mereka sukai.

BACA JUGA :
Puluhan Kades Kembalikan DD T.A 2021-2023. Kajari Bondowoso "Hasil Temuan APIP, Ada 7 M Yang dikembalikan Baru 5 M"

Selanjutnya, tim SPPG akan melakukan seleksi dan penyesuaian agar tetap memenuhi kebutuhan gizi.
SPPG Gunung Anyar berkomitmen untuk terus melakukan evaluasi rutin terhadap respon siswa dan tenaga gizi, demi memastikan setiap inovasi membawa dampak positif terhadap kesehatan dan kebahagiaan anak-anak, pungkas Kepala SPPG Gunung Anyar.

Penulis : Suwaris
Sumber : Liputan