TNI  

Babinsa Kodim 0822 Kawal Penyerapan Gabah Petani oleh Bulog

Bondowoso – Siber Nusantara.co.id

Dalam rangka mendukung ketahanan pangan nasional, Babinsa Desa Pekauman Serma Slamet Riyadi turut serta mendampingi kegiatan Serapan Gabah (Sergab) petani ke Bulog pada Kamis, 10 April 2025. Kegiatan tersebut berlangsung dari pukul 10.00 hingga 17.00 WIB dan difokuskan pada hasil panen padi jenis Impari 32 milik Bapak Muarib, warga RT 13 RW 03 Desa Pekauman, Kecamatan Grujugan.

Lahan seluas 0,4 hektar yang dikelola oleh Bapak Muarib berhasil menghasilkan sebanyak 2.300 kilogram gabah kering panen. Gabah tersebut langsung diserap oleh pihak Bulog sebagai bagian dari program pemerintah untuk menjamin harga panen petani sekaligus menjaga stok beras nasional.

BACA JUGA :
Semarakkan HUT RI ke-79, Lomba Gerak Jalan Kec Tapen Berlangsung Meriah

Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain Tim Bulog yang diwakili oleh Bapak Azis, perwakilan Secofindo Jatim Bapak Soni, serta Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) Ibu Susan. Kehadiran para pihak ini menunjukkan sinergi yang solid antara TNI, instansi pemerintah, dan petani dalam mendukung kedaulatan pangan.

BACA JUGA :
Babinsa Kodim 0822 Bondowoso Pantau Keamanan Wilayah SPBU

Babinsa Serma Slamet Riyadi menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini sangat penting untuk memberikan kepastian pasar kepada petani sekaligus menjamin bahwa hasil panen mereka dihargai dengan layak. “Kami akan terus mendampingi dan memastikan bahwa setiap butir keringat petani mendapat perlindungan dan dukungan yang semestinya,” ujarnya.

BACA JUGA :
Membentuk Mental Dan Karakter, Babinsa Koramil 0822/04 Berikan Latihan PBB

Dengan terlaksananya Sergab ini, diharapkan kesejahteraan petani semakin meningkat dan peran Babinsa dalam membina wilayah binaannya semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Pemerintah juga berharap pola kolaboratif ini bisa terus diterapkan di masa mendatang.
(pen22)