H.M. Nasim Khan DPR RI, Soroti Kelangkaan Pupuk Bersubsidi

Bondowoso, Siber Nusantara.co.id

H.M. Nasim Khan Anggota DPR RI F-PKB Komisi VI
soroti permasalahan pupuk bersubsidi di Bondowoso dalam kegiatan Reses Bersholawat di Ijen view Bondowoso, Selasa (6/2/24).

Reses Bersholawat di hadiri oleh Dinas Pertanian Bondowoso, Perwakilan Pupuk, Dirut NKI dan Ratusan kelompok tani dan Gapoktan Bondowoso.

“Jika kios maupun distributor terbukti selewengkan pupuk bersubsidi, kita tindak tegas. Laporkan pada kami, kami segera koordinasi dengan APH dan Dinas Pertanian. Kalau perlu kita tutup, ganti kios baru” ucap Nasim Khan

BACA JUGA :
Pringgo "Rekam Jejak Nasim Khan Jelas dan Tawadhu'pada Ulama"

Menurutnya, Aspirasi masyarakat khususnya Kabupaten Bondowoso, Situbondo dan Banyuwangi terkait kelangkaan pupuk bersubsidi sudah dipaparkan saat rapat kerja di Gedung DPR RI Jakarta.

“Saya tegaskan bahwa kebutuhan petani berbeda – beda, ada yang butuh Urea, NPK, ZA. Kenapa pupuk bisa langkah, pembelian pupuk kok tambah ribet, lalu distribusi yang telat” jelas Anggota DPR RI Komisi VI.

BACA JUGA :
Lulus dan Wisuda Akbid Dharma Praja, Diana Wulandari A.Md.Keb Dapat Apresiasi dari Nasim Khan DPR RI

“Kasian petani kita, sudah susah pupuk, biaya tinggi ketika dijual harganya lebih rendah dari biaya produksi” imbuhnya.

“Tadi saya juga tegaskan kepada semua Poktan maupun Gapoktan, jika ada kios, distributor yang nakal segera laporkan pada kami,
jika terbukti, mereka wajib mendapatkan hukuman tegas” ungkapnya.

BACA JUGA :
Nasim Khan DPR RI, Bantu Ribuan Warga Pasang Listrik Baru di Situbondo Bondowoso Banyuwangi

“Kelangkaan Pupuk terjadi karena tidak tepat sasaran.
Hari ini, kami mengundang Dinas Pertanian Bondowoso, Perwakilan Pupuk Indonesia. Kita diskusikan, mulai perbaikan data, sistem dan sinergi agar kelangkaan Pupuk tidak terjadi lagi, khususnya di Bondowoso” pungkas Bang Nasim Khan.