TNI  

Cek Nyata Rutilahu, Ws. Dandim 0822 Bondowoso Turun Ke Lokasi Pengerjaan

banner 468x60

Bondowoso, KLIKTODAY.CO.ID – Ws. Dandim 0822/Bondowoso Mayor Inf Teguh Heri Wignyono S.I.P., dalam agenda kegiatannya melakukan kunjungan ke lokasi renovasi Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) bertempat di Desa Karanganyar, Kecamatan Tegalampel, Kabupaten Bondowoso, Rabu (5/7/2023).

Usai kegiatan tersebut Ws. Komandan Kodim 0822/Bondowoso, dalam wawancaranya menyampaikan, “Bahwa kita melakukan pengecekkan langsung dilapangan terkait pelaksanaan renovasi Rutilahu ini, hal ini merupakan wujud tanggung jawab kita kepada Komando Atas, termasuk Pemerintah Provinsi Jawa Timur, penerima manfaat maupun kepada masyarakat.

BACA JUGA :
Pemuda Bondowoso Giat Kolaborasi Dilakukan

Untuk itu saya tekankan kepada seluruh pelaksana Koramil maupun Babinsa jajaran Kodim 0822 Bondowoso agar tetap semangat, dan selalu memperhatikan petunjuk pelaksanaan yang sudah disampaikan, sehingga tidak terjadi permasalahan saat ada pemeriksaan dari konsultan, Wasev Komando Atas maupun dari pihak terkait.

BACA JUGA :
Demi Tunas Bangsa, Babinsa Posramil Taman Krocok Masuk Sekolah

“Kemudian dengan mengandalkan kegotong royongan dan kepedulian smua pihak, termasuk Kepala Desa dan Camat dalam pengerjaannya, kalau semua bergotong-royong saya optimis akan terjadi percepatan pengerjaan, sehingga masyarakat dapat segera menempati rumah yang lebih layak dan sehat.” Tegas Mayor Inf Teguh Heri Wignyono S.I.P.

BACA JUGA :
Gercep, Polisi Bersama Dinkes Bondowoso Tangani Santri di Bondowoso Yang Terserang Muntaber Masal

Sumber : Pendim 0822

Pewarta : jas